Otomtalk :
11 Tips Berkendara di Musim Hujan
.
1. Sebelum berangkat keluar kota, pastikan kendaraan diservis secara berkala. Mintalah bengkel resmi memeriksa setiap komponen ban, rem, wiper, washer dan lampu-lampu.
.
2. Periksa semua lampu kendaraan apakah berfungsi dengan baik, agar mampu membantu pengemudi melihat lebih jelas di jarak pandang yang terbatas karena hujan.
.
3. Ganti wiper bila mulai getas. Jika wiper mengeluarkan bunyi saat digunakan, ini tandanya wiper Anda wajib diganti. Cek kondisi air wiper atau washer, dan jangan mencampur dengan air detergen, shampoo atau sejenisnya.
.
4. Pastikan ban kendaraan tidak gundul. Ganti segera ban Anda dengan ban baru agar mudah menapak sempurna di berbagai kondisi jalan.
.
5. Siapkan performa rem yang terbaik. Ganti segera bila kampas rem mulai habis, dan bila jarak tempuh kendaraan di atas 40.000 km pastikan sudah diganti pula minyak rem dan minyak kopling (M/T).
.
6. Idealnya kecepatan berkendara saat hujan adalah maksimal 60 km/jam.
.
7. Jaga jarak pandang Anda. Idealnya jarak pandang yang normal adalah sejauh mata memandang, kondisi ini bisa berbeda untuk setiap orang.
.
8. Jangan gunakan lampu hazard saat kondisi hujan deras, hal ini tidak tepat karena membuat pengendara lain bingung dan bisa menyebabkan kecelakaan.
.
9. Jangan sembarang menerobos genangan air karena kita tidak tahu kedalamannya.
.
10. Jangan lupa membawa tool kit. Bawalah yang dibutuhkan. Misalnya pompa angin darurat yang praktis, agar suatu waktu bila dalam kondisi darurat bisa digunakan.
.
11. Ideal tekanan angin saat berkendara dalam kondisi hujan adalah sesuai buku petunjuk kendaraan.
.
Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
atau browse instagram @Otomtalk dibawah ini:
NB:
Informasi Otomotif, tips, berita, lucu, video viral, browse hashtags: medan tips perjalan kendaraan banjir hujan otomtalk
kunjungi sponsor kami Vespa dealer Medan & Sumut www.vesparkindo.com
Untuk video otomotif bisa lihat dan Follow instagram @otomtalk untuk updates
Untuk informasi Berita Medan , silakan browse www.medantalk.com
Cek info lowongan kerja di www.KarirGram.com
Medan Punya Cerita cek www.MedanKu.com
Powered by Webhosting terjamin