Otomtalk :
Bisnis.com, JAKARTA — Gabungan Pengusaha Elektronik (Gabel) menyatakan ekosistem industri nasional kurang mendukung pembangunan industri baterai mobil elektrik di dalam negeri. Pasalnya, pasokan bahan baku baterai mobil listrik, lithium, tidak bisa dipasok oleh tambang-tambang lokal.
.
Ketua Gabel Ali Soebroto mengatakan tambang lokal hanya dapat memasok bahan baku campuran baterai mobil listirk yakni nikel. Sementara itu, kebutuhan lithium akan besar lantaran kebutuhan baterai mobil listrik akan besar.
.
“Apakah Indonesia akan dipilih menjadi production base untuk car battery? Kalau dari sisi material kurang mendukung. Kalau dari jumlah produksi mobil mungkin di kemudian hari,” ujarnya kepada Bisnis, Kamis (8/8/2019).
.
Ali mengatakan saat ini baterai mobil listrik masih menggunakan baterai lithium mengingat baterai jenis ini memiliki kapasitas penyimpanan daya paling tinggi.
.
Sementara itu, pabrikan otomotif berharap kehadiran Peraturan Presiden (Perpres) kendaraan listrik dapat membangun kekuatan industri nasional. Importasi kendaraan listrik dapat dilakukan untuk merangsang pasar tetapi untuk jangka panjang harus ada perhatian untuk industri lokal.
.
Direktur Administrasi, Korporasi dan Hubungan Eksternal PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) Bob Azam mengatakan, cukup atau tidaknya besaran insentif bersifat relatif dan tidak bisa dibandingkan dengan negara lain karena kondisi masing-masing negara yang berbeda-beda.
.
“Di Indonesia yang jelas kita butuh kendaraan yang efisien dalam penggunaan bahan bakar dan emisi gas buang yang rendah,” ujarnya kepada Bisnis.
.
Sumber : https://m.bisnis.com/otomotif/read/20190809/275/1134436/bahan-baku-jadi-tantangan-produksi-baterai-mobil-listrik-di-dalam-negeri
.
Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
atau browse instagram @Otomtalk dibawah ini:
NB:
Informasi Otomotif, tips, berita, lucu, video viral, browse hashtags: otomotif beritaotomotif mobillistrik bateraimobil otomtalk
kunjungi sponsor kami Vespa dealer Medan & Sumut www.vesparkindo.com
Untuk video otomotif bisa lihat dan Follow instagram @otomtalk untuk updates
Untuk informasi Berita Medan , silakan browse www.medantalk.com
Cek info lowongan kerja di www.KarirGram.com
Medan Punya Cerita cek www.MedanKu.com
Powered by Webhosting terjamin