Ferrari Hadirkan 2 Supercar PHEV, SF90 XX Stradale dan SF90

Berita Otomotif Otomtalk

Otomtalk :

Ferrari Hadirkan 2 Supercar PHEV, SF90 XX Stradale dan SF90 XX Spider

Ferrari baru saja meluncurkan mobil baru SF90 XX Stradale dan SF90 XX Spider pada Kamis, 29 Juni 2023. Dua supercar baru tersebut hadir untuk mengisi segmen Plug-in Hybrid Electric Hybrid (PHEV).

SF90 XX Stradale dan Ferrari SF90 XX Spider tersebut diklaim merupakan versi spesial yang performanya ditingkatkan. Model Stadale hanya disediakan sebanyak 799 unit, sedangkan tipe Spider cuma 599 unit.
Ferrari menjelaskan bahwa dua mobil mewah tersebut tidak hanya bisa digunakan di sirkuit saja. Akan tetapi para pengemudi juga bisa membawa SF90 XX Stradale dan SF90 XX Spider juga bisa melibas jalan raya.
SF90 XX dilaporkan menggunakan mesin V8 turbo yang terintegrasi dengan tiga motor listrik, dan mampu mengeluarkan tenaga sebesar 1.030 hp. Varian ini dilengkapi dengan aerodinamika baru yang radikal, termasuk spoiler belakang.

Ferrari SF90 XX Stradale bisa dibawa ke jalan raya, tetap tak meragukan performanya di sirkuit.

Mesin tersebut mampu menyemburkan tenaga 797 hp pada 7.900 rpm dan torsi 804 Nm pada 6.250 rpm. Motor listriknya mampu menyuguhkan tenaga 233 hp dengan kapasitas 7,9 kWh. Bila melesat menggunakan mode listrik eDrive, mobil ini bisa menempuh jarak 25 km dengan kecepatan maksimal 135 kpj.

Supercar ini diklaim meningkatkan efisiensi dengan memoles saluran masuk dan keluar, serta rasio kompresi ditingkatkan dengan adopsi piston baru. Lalu Ferrari juga membuang sistem udara sekunder an memangkas bobot mesin hingga 3,5 kg dari versi sebelumnya.

Mobil mewah tersebut juga dilengkapi dengan Retractable Hard Top (RHT) dari panel aluminium yang bisa membuka dan menutup dalam waktu 14 detik. Fitur ini juga bisa diaktifkan ketika mobil berjalan dalam kecepatan maksimal 45 km/jam.

Ferrari SF90 XX Stradale dan SF90 XX Spider menawarkan fitur torque Vectoring dan Energy Recovery. Lalu ada juga sistem pengereman ABS EVO berupa sensor 6W-CDS, sehingga membuat pengereman lebih menjanjikan saat melintas di kondisi kering.

Ferrari Hadirkan 2 Supercar PHEV, SF90 XX Stradale dan SF90 XX Spider

Ferrari baru saja meluncurkan mobil baru SF90 XX Stradale dan SF90 XX Spider pada Kamis, 29 Juni 2023. Dua supercar baru tersebut hadir untuk mengisi segmen Plug-in Hybrid Electric Hybrid (PHEV).

SF90 XX Stradale dan Ferrari SF90 XX Spider tersebut diklaim merupakan versi spesial yang performanya ditingkatkan. Model Stadale hanya disediakan sebanyak 799 unit, sedangkan tipe Spider cuma 599 unit.
Ferrari menjelaskan bahwa dua mobil mewah tersebut tidak hanya bisa digunakan di sirkuit saja. Akan tetapi para pengemudi juga bisa membawa SF90 XX Stradale dan SF90 XX Spider juga bisa melibas jalan raya.
SF90 XX dilaporkan menggunakan mesin V8 turbo yang terintegrasi dengan tiga motor listrik, dan mampu mengeluarkan tenaga sebesar 1.030 hp. Varian ini dilengkapi dengan aerodinamika baru yang radikal, termasuk spoiler belakang.

Ferrari SF90 XX Stradale bisa dibawa ke jalan raya, tetap tak meragukan performanya di sirkuit. 

Mesin tersebut mampu menyemburkan tenaga 797 hp pada 7.900 rpm dan torsi 804 Nm pada 6.250 rpm. Motor listriknya mampu menyuguhkan tenaga 233 hp dengan kapasitas 7,9 kWh. Bila melesat menggunakan mode listrik eDrive, mobil ini bisa menempuh jarak 25 km dengan kecepatan maksimal 135 kpj.

Supercar ini diklaim meningkatkan efisiensi dengan memoles saluran masuk dan keluar, serta rasio kompresi ditingkatkan dengan adopsi piston baru. Lalu Ferrari juga membuang sistem udara sekunder an memangkas bobot mesin hingga 3,5 kg dari versi sebelumnya.

Mobil mewah tersebut juga dilengkapi dengan Retractable Hard Top (RHT) dari panel aluminium yang bisa membuka dan menutup dalam waktu 14 detik. Fitur ini juga bisa diaktifkan ketika mobil berjalan dalam kecepatan maksimal 45 km/jam.

Ferrari SF90 XX Stradale dan SF90 XX Spider menawarkan fitur torque Vectoring dan Energy Recovery. Lalu ada juga sistem pengereman ABS EVO berupa sensor 6W-CDS, sehingga membuat pengereman lebih menjanjikan saat melintas di kondisi kering.

Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
atau browse instagram @Otomtalk dibawah ini:

NB:
Informasi Otomotif, tips, berita, lucu, video viral, browse hashtags: otomtalk berita mobil
kunjungi sponsor kami Vespa dealer Medan & Sumut www.vesparkindo.com
Untuk video otomotif bisa lihat dan Follow instagram @otomtalk untuk updates

Untuk informasi Berita Medan , silakan browse www.medantalk.com
Cek info lowongan kerja di www.KarirGram.com
Medan Punya Cerita cek www.MedanKu.com