Intip Bocoran Interior Daihatsu All New Ayla, Lebih Modern Generasi

Berita Otomotif Otomtalk

Otomtalk :

Intip Bocoran Interior Daihatsu All New Ayla, Lebih Modern

Generasi terbaru dari Daihatsu Ayla atau All New Ayla diyakini akan segera meluncur. Belum lama ini, bocoran interiornya juga sudah beredar di dunia maya. Daihatsu Ayla memiliki kembaran di Malaysia, yakni Perodua Axia, yang diproduksi juga oleh PT Astra Daihatsu Motor (ADM). Mobil tersebut juga akan meluncur versi terbarunya dalam waktu dekat ini.

Dikutip dari Paultan.org, Rabu (8/2/2023), All New Axia akan menggunakan platform Daihatsu New Global Architechture (DNGA) dan dibekali sistem transmisi Dual Mode Continuously Variable Transmission (D-CVT).

Untuk interiornya, terlihat lebih modern dibandingkan model sebelumnya. Bagian dasbor, pintu, dan joknya dilapisi warna hitam, sedangkan pilar dan atapnya berwarna putih.

Setirnya sudah dilengkapi dengan tombol multifungsi. Terlihat juga terdapat tombol PWR, yang disematkan juga pada Daihatsu Rocky.

Pada bagian tengah dasbor, dilengkapi dengan head unit yang disebutkan berukuran 9 inci dengan model floating. Instrumen panel menggunakan layar TFT 7 inci. Pengaturan AC juga sudah digital dan di sampingnya terdapat tombol Engine Start Stop.

Tuas transmisi terlihat sama seperti New Sirion, di mana terdapat posisi S (Sport) dan B (Brake). Untuk diketahui, New Sirion juga sudah menggunakan D-CVT. Namun, terlihat masih ada tuas rem tangan atau rem parkirnya yang manual. Joknya terlihat sudah menggunakan model semi bucket dan dilapisi dengan paduan material kulit dan fabric, serta sedikit aksen merah. Terlihat juga terdapat pengait di samping jok untuk menggantung barang.

Interiornya bisa dikatakan mirip dengan New Sirion. Namun, belum diketahui apakah All New Ayla nantinya juga akan memiliki fitur Sofa Mode pada joknya.

Sc: kompas.com

Intip Bocoran Interior Daihatsu All New Ayla, Lebih Modern

Generasi terbaru dari Daihatsu Ayla atau All New Ayla diyakini akan segera meluncur. Belum lama ini, bocoran interiornya juga sudah beredar di dunia maya. Daihatsu Ayla memiliki kembaran di Malaysia, yakni Perodua Axia, yang diproduksi juga oleh PT Astra Daihatsu Motor (ADM). Mobil tersebut juga akan meluncur versi terbarunya dalam waktu dekat ini.

Dikutip dari Paultan.org, Rabu (8/2/2023), All New Axia akan menggunakan platform Daihatsu New Global Architechture (DNGA) dan dibekali sistem transmisi Dual Mode Continuously Variable Transmission (D-CVT).

Untuk interiornya, terlihat lebih modern dibandingkan model sebelumnya. Bagian dasbor, pintu, dan joknya dilapisi warna hitam, sedangkan pilar dan atapnya berwarna putih.

Setirnya sudah dilengkapi dengan tombol multifungsi. Terlihat juga terdapat tombol PWR, yang disematkan juga pada Daihatsu Rocky. 

Pada bagian tengah dasbor, dilengkapi dengan head unit yang disebutkan berukuran 9 inci dengan model floating. Instrumen panel menggunakan layar TFT 7 inci. Pengaturan AC juga sudah digital dan di sampingnya terdapat tombol Engine Start Stop.

Tuas transmisi terlihat sama seperti New Sirion, di mana terdapat posisi S (Sport) dan B (Brake). Untuk diketahui, New Sirion juga sudah menggunakan D-CVT. Namun, terlihat masih ada tuas rem tangan atau rem parkirnya yang manual. Joknya terlihat sudah menggunakan model semi bucket dan dilapisi dengan paduan material kulit dan fabric, serta sedikit aksen merah. Terlihat juga terdapat pengait di samping jok untuk menggantung barang.

Interiornya bisa dikatakan mirip dengan New Sirion. Namun, belum diketahui apakah All New Ayla nantinya juga akan memiliki fitur Sofa Mode pada joknya. 

Sc: kompas.com

Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
atau browse instagram @Otomtalk dibawah ini:

NB:
Informasi Otomotif, tips, berita, lucu, video viral, browse hashtags: otomtalk berita mobil
kunjungi sponsor kami Vespa dealer Medan & Sumut www.vesparkindo.com
Untuk video otomotif bisa lihat dan Follow instagram @otomtalk untuk updates

Untuk informasi Berita Medan , silakan browse www.medantalk.com
Cek info lowongan kerja di www.KarirGram.com
Medan Punya Cerita cek www.MedanKu.com