Otomtalk :
JAKARTA, KOMPAS.com – PT Honda Prospect Motor (HPM) telah menarik kembali ( recall) 362.854 unit mobil Honda dari jumlah keseluruhan 606.726 unit, untuk dilakukan penggantian komponen inflator airbag.
.
Bagi konsumen yang mobilnya teridentifikasi dan belum melakukan kegiatan pergantian, untuk segera menghampiri diler resmi Honda terdekat.
.
“Kami sudah memberikan pemberitahuan langsung kepada para pemilik kendaraan yang terindentifikasi ke alamat atau nomor telepon terakhir yang terdaftar. Kami meminta, konsumen yang berkaitan segera membawa mobilnya ke bengkel resmi Honda untuk dilakukan pemeriksaan dan pergantian komponen,” kata Service & Parts Asst. General Manager PT HPM, Denny MT di keterangan resminya, Selasa (22/10/2019).
.
Kampanye penarikan kembali ini dilakukan sebagai tindakan pencegahan terhadap kemungkinan terjadinya keadaan dimana airbag mengembang secara berlebih (over deployment) akibat tekanan gas yang berlebihan dalam komponen inflator.
.
Sehingga, berpotensi mengakibatkan cedera serius untuk pengemudi serta penumpang saat terjadi kecelakaan.
.
Kegiatan ini sejatinya sudah berjalan sejak Mei 2013 lalu. Namun karena banyak unit yang sudah berpindah kepemilikan, pemanggilan secara penuh sukar dilakukan.
.
Berikut daftar mobil Honda yang teridentifikasi mengalami masalah di inflator airbag:
.
Honda Civic produksi 2001 – 2011
Honda Stream produksi 2002 – 2006
Honda CR-V produksi 2002 – 2012
Honda Accord produksi 2003 – 2013
Honda City produksi 2004 – 2013
Honda Jazz produksi 2004 – 2014
Honda Odyssey produksi 2004 – 2008
Honda Freed produksi 2009 – 2015
Honda Brio produksi 2013 – 2014
.
Sumber : https://otomotif.kompas.com/read/2019/10/22/140200715/soal-recall-airbag-honda-imbau-konsumen-segera-datang-ke-bengkel
.
Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
atau browse instagram @Otomtalk dibawah ini:
NB:
Informasi Otomotif, tips, berita, lucu, video viral, browse hashtags: otomotif beritaotomotif honda recall airbaghonda otomtalk
kunjungi sponsor kami Vespa dealer Medan & Sumut www.vesparkindo.com
Untuk video otomotif bisa lihat dan Follow instagram @otomtalk untuk updates
Untuk informasi Berita Medan , silakan browse www.medantalk.com
Cek info lowongan kerja di www.KarirGram.com
Medan Punya Cerita cek www.MedanKu.com
Powered by Webhosting terjamin