Kado HUT RI! Merah Putih Berkibar di Red Bull Ring

Berita

Kado HUT RI! Merah Putih Berkibar di Red Bull Ring dan Sepang

Dua pebalap kebanggaan Indonesia, Veda Ega Pratama dan Kiandra Ramadhipa, memberikan kado terindah untuk Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia. Mereka berhasil mengibarkan bendera merah putih di dua balapan internasional.

Akhir pekan kemarin, Veda melakoni balapan di Red Bull Rookies Cup yang digelar di Sirkuit Red Bull Ring di Spielberd, Austria, sirkuit yang sama dengan gelaran balapan MotoGP kemarin. Di balapan kedua di Red Bull Ring, Veda berhasil mengamankan podium.

Veda finis di urutan ketiga di Race 2 Red Bull Rookies Cup yang digelar di Red Bull Ring. Podium ini Veda persembahkan untuk Indonesia yang baru saja merayakan HUT kemerdekaan, sehari sebelum Veda podium.

“Ya saya sangat senang untuk hari ini. Akhirnya saya bisa mendapatkan podium. Kemarin memang saya kurang beruntung karena kecelakaan di lap terakhir. Podium ini saya persembahkan untuk Indonesia. Karena kemarin adalah Hari Kemerdekaan Indonesia. Tapi kemarin memang kurang beruntung, tapi saya tuntaskan hari ini. Saya mendapatkan podium. Saya sangat senang. Terima kasih untuk semuanya yang telah mendukung saya, dan tim melakukan yang terbaik akhir pekan ini,” kata Veda di parc ferme setelah balapan.

Veda mengakui, balapan di hari Minggu kemarin bukan balapan yang mudah. Dia tidak berada di grup terdepan pada awalnya. Sehingga pebalap asal Gunungkidul itu harus bekerja keras mengejar ketinggalan.

Ini merupakan torehan pertama Veda meraih podium di Red Bull Rookies Cup. Berkat hasilnya ini, Veda meraih 16 poin. Kini, Veda menduduki posisi kedelapan klasemen sementara Red Bull Rookies Cup dengan total 77 poin.

Sementara itu, di Asia, pebalap muda Indonesia, Kiandra Ramadhipa, juga sukses mengibarkan bendera merah putih di ajang Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) 2024 di Sepang, Malaysia. Kiandra sukses finis di urutan kedua Race 2. Berkat hasilnya itu, Kiandra kini naik ke posisi kedua klasemen sementara IATC 2024 dengan 71 poin.

“ browse feed & follow @otomtalk for more “

Kado HUT RI! Merah Putih Berkibar di Red Bull Ring dan Sepang

Dua pebalap kebanggaan Indonesia, Veda Ega Pratama dan Kiandra Ramadhipa, memberikan kado terindah untuk Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia. Mereka berhasil mengibarkan bendera merah putih di dua balapan internasional.

Akhir pekan kemarin, Veda melakoni balapan di Red Bull Rookies Cup yang digelar di Sirkuit Red Bull Ring di Spielberd, Austria, sirkuit yang sama dengan gelaran balapan MotoGP kemarin. Di balapan kedua di Red Bull Ring, Veda berhasil mengamankan podium.

Veda finis di urutan ketiga di Race 2 Red Bull Rookies Cup yang digelar di Red Bull Ring. Podium ini Veda persembahkan untuk Indonesia yang baru saja merayakan HUT kemerdekaan, sehari sebelum Veda podium.

“Ya saya sangat senang untuk hari ini. Akhirnya saya bisa mendapatkan podium. Kemarin memang saya kurang beruntung karena kecelakaan di lap terakhir. Podium ini saya persembahkan untuk Indonesia. Karena kemarin adalah Hari Kemerdekaan Indonesia. Tapi kemarin memang kurang beruntung, tapi saya tuntaskan hari ini. Saya mendapatkan podium. Saya sangat senang. Terima kasih untuk semuanya yang telah mendukung saya, dan tim melakukan yang terbaik akhir pekan ini,” kata Veda di parc ferme setelah balapan.

Veda mengakui, balapan di hari Minggu kemarin bukan balapan yang mudah. Dia tidak berada di grup terdepan pada awalnya. Sehingga pebalap asal Gunungkidul itu harus bekerja keras mengejar ketinggalan.

Ini merupakan torehan pertama Veda meraih podium di Red Bull Rookies Cup. Berkat hasilnya ini, Veda meraih 16 poin. Kini, Veda menduduki posisi kedelapan klasemen sementara Red Bull Rookies Cup dengan total 77 poin.

Sementara itu, di Asia, pebalap muda Indonesia, Kiandra Ramadhipa, juga sukses mengibarkan bendera merah putih di ajang Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) 2024 di Sepang, Malaysia. Kiandra sukses finis di urutan kedua Race 2. Berkat hasilnya itu, Kiandra kini naik ke posisi kedua klasemen sementara IATC 2024 dengan 71 poin.

“ browse feed & follow @otomtalk for more “

Browse berita / cerita / Tips Otomotif sesuai hashtags >> otomtalk berita motor

Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
atau browse instagram @Otomtalk dibawah ini:

Kunjungi Sponsor kami Vespark Dealer Resmi Piaggio Vespa Medan SUMUT www.vesparkindo.com
dan dealer resmi MOGE Aprilia dan Moto Guzzi Motoplex di www.motoplexindo.com

Powered by Webhosting Terjamin