Kata Toyota soal Kehadiran BYD di Indonesia Toyota tak menganggap

Berita

Kata Toyota soal Kehadiran BYD di Indonesia

Toyota tak menganggap remeh kehadiran kompetitor baru di Indonesia seperti BYD. Ini kata Toyota soal keberadaan BYD di Tanah Air.
Pabrikan Jepang kerap mendominasi penjualan mobil di Tanah Air. Hal itu juga bisa terlihat dari data penjualan mobil di Indonesia.

Merek-merek Jepang tak pernah absen di daftar mobil terlaris Tanah Air. Bicara merek, salah satu yang terkuat adalah Toyota. Toyota selalu berada di puncak daftar merek mobil terlaris di Indonesia.

Namun belakangan mulai banyak kompetitor baru bermunculan. Kebanyakan berasal dari China, salah satunya adalah BYD. Pabrikan yang bermarkas di Shenzen itu mengenalkan jajaran mobil listriknya di Tanah Air sejak Februari 2024. Menariknya, harga jual mobil listrik BYD ini kompetitif, bahkan bersaing dengan mobil bermesin konvensional maupun hybrid. Kehadiran BYD digadang-gadang menjadi penantang serius para produsen Jepang, termasuk Toyota.

Kendati demikian, Toyota amat menyambut baik kehadiran para pemain baru di industri otomotif Indonesia itu. Bagi Toyota, hal ini justru memberikan nilai positif bagi perusahaan dalam pengembangan produknya.

“Kebetulan saya minggu lalu ada meeting di Jepang, di Nagoya, Toyota City, ada tempelan di dinding Toyota Way 2020, salah satu poin dari Toyota Way itu Welcome Competition. Saya rasa itu dari dulu-dulu lah, dari zaman saya masuk kerja tahun 2000, 2005, 2010, 2015, 2020, 2024 competition itu akan selalu datang,” ungkap Anton.

“Justru competition itulah yang membuat kita semakin belajar gitu ya, bagaimana situasi market, bagaimana dengan kompetisi, jadi kita welcome competition sekali lagi menurut saya untuk Indonesia bagus,” lanjut Anton.

Anton menambahkan dengan keberadaan pemain baru juga diharapkan berdampak positif untuk iklim investasi di Indonesia. Di sisi lain, konsumen juga mendapatkan keuntungan lantaran produk yang kian beragam.

“ browse feed & follow @otomtalk for more “

Kata Toyota soal Kehadiran BYD di Indonesia

Toyota tak menganggap remeh kehadiran kompetitor baru di Indonesia seperti BYD. Ini kata Toyota soal keberadaan BYD di Tanah Air.
Pabrikan Jepang kerap mendominasi penjualan mobil di Tanah Air. Hal itu juga bisa terlihat dari data penjualan mobil di Indonesia. 

Merek-merek Jepang tak pernah absen di daftar mobil terlaris Tanah Air. Bicara merek, salah satu yang terkuat adalah Toyota. Toyota selalu berada di puncak daftar merek mobil terlaris di Indonesia.

Namun belakangan mulai banyak kompetitor baru bermunculan. Kebanyakan berasal dari China, salah satunya adalah BYD. Pabrikan yang bermarkas di Shenzen itu mengenalkan jajaran mobil listriknya di Tanah Air sejak Februari 2024. Menariknya, harga jual mobil listrik BYD ini kompetitif, bahkan bersaing dengan mobil bermesin konvensional maupun hybrid. Kehadiran BYD digadang-gadang menjadi penantang serius para produsen Jepang, termasuk Toyota.

Kendati demikian, Toyota amat menyambut baik kehadiran para pemain baru di industri otomotif Indonesia itu. Bagi Toyota, hal ini justru memberikan nilai positif bagi perusahaan dalam pengembangan produknya.

“Kebetulan saya minggu lalu ada meeting di Jepang, di Nagoya, Toyota City, ada tempelan di dinding Toyota Way 2020, salah satu poin dari Toyota Way itu Welcome Competition. Saya rasa itu dari dulu-dulu lah, dari zaman saya masuk kerja tahun 2000, 2005, 2010, 2015, 2020, 2024 competition itu akan selalu datang,” ungkap Anton.

“Justru competition itulah yang membuat kita semakin belajar gitu ya, bagaimana situasi market, bagaimana dengan kompetisi, jadi kita welcome competition sekali lagi menurut saya untuk Indonesia bagus,” lanjut Anton.

Anton menambahkan dengan keberadaan pemain baru juga diharapkan berdampak positif untuk iklim investasi di Indonesia. Di sisi lain, konsumen juga mendapatkan keuntungan lantaran produk yang kian beragam.

“ browse feed & follow @otomtalk for more “

Browse berita / cerita / Tips Otomotif sesuai hashtags >> otomtalk berita mobil

Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
atau browse instagram @Otomtalk dibawah ini:

Kunjungi Sponsor kami Vespark Dealer Resmi Piaggio Vespa Medan SUMUT www.vesparkindo.com
dan dealer resmi MOGE Aprilia dan Moto Guzzi Motoplex di www.motoplexindo.com

Powered by Webhosting Terjamin