Mulai Hari Ini, Tol Solo-Klaten Resmi Beroperasi
Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Jalan Tol Solo-Yogyakarta-YIA Kulon Progo, atau Jogja-Solo, seksi 1 Kartasura-Klaten. Jalan tol dengan panjang 22,3 kilometer (Km) tersebut, diklaim akan mempercepat waktu tempuh dari Yogyakarta menuju Klaten atau sebaliknya, dan sudah bisa dinikmati tanpa tarif mulai 20 September 2024.
Jokowi mengatakan, Jalan Tol Solo-Yogyakarta-YIA Kulon Progo (Jogja-Solo) seksi 1 Kartasura-Klaten menghabiskan anggaran biaya sebesar Rp 5,6 triliun. Pembangunannya cukup penting untuk mendorong pertumbuhan ekonomi baru, meningkatkan efisiensi sistem waktu dan logistik, serta daya saing daerah.
“Saat saya kuliah (untuk menuju) Jogja dari Solo naik sepeda motor (waktu tempuhnya) 50 menit, namun saat ini untuk kendaraan mobil bisa 3 jam bahkan pernah 4 jam. Inilah fakta di lapangan padahal kita membutuhkan kecepatan, ketepatan waktu yang tidak bisa ditawar lagi untuk mengifisiensikan waktu tempuh dari Solo menuju ke Jogja,” ujar Jokowi, dalam keterangan resmi Jasa Marga, Kamis (19/9/2024).
Lebih lanjut Jokowi mengatakan, ketika nantinya sudah beroperasi penuh, kemungkinan waktu tempuh hanya 30-50 menit dari Solo ke Jogja. Dengan demikian bisa mengurangi kepadatan di jalan nasional.
Sumber: kompas.com
“ browse feed & follow @otomtalk for more “
Browse berita / cerita / Tips Otomotif sesuai hashtags >> otomtalk berita mobil
Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
atau browse instagram @Otomtalk dibawah ini:
Kunjungi Sponsor kami Vespark Dealer Resmi Piaggio Vespa Medan SUMUT www.vesparkindo.com
dan dealer resmi MOGE Aprilia dan Moto Guzzi Motoplex di www.motoplexindo.com
Powered by Webhosting Terjamin