Otomtalk :
Otomotifnet.com – Ada ciri khusus untuk membedakan antara polisi gadungan dan asli.
.
Sebab, tak jarang ditemukan modus perampasan motor warga lewat razia ilegal yang dilakukan polisi gadungan.
.
Kasatlantas Polres Kota Tangerang, Kompol Ari Satmoko mengakui adanya peristiwa tersebut.
.
“Memang akhir-akhir ini banyak ditemukan orang tak bertanggung jawab mengaku polisi dengan menggunakan seragam dan kelengkapan atribut yang mirip dengan polisi sesungguhnya,” bilang Kompol Ari.
.
Namun demikian, ada beberapa ciri yang bisa mengindentifikasi polisi yang melakukan razia itu patut diduga gadungan.
.
Wakasat Lantas Polres Tangerang, AKP Rizqi M. Fadhil memberikan ciri-ciri yang secara kasat mata bisa terlihat.
.
Menurut AKP Rizqi seluruh petugas kepolisian sejak masih dalam pendidikan selalu ditekankan kerapihan.
.
“Tidak ada anggota kepolisian yang menggunakan baju tidak sesuai dengan ukuran badannya,” terangnya.
.
“Biasa kami menyebutnya body fit,” jelasnya.
.
Menurut Rizqi, meskipun petugas kepolisian berbadan gemuk pun, pakaian yang dikenakan harus ngepas di badan.
.
“Tidak kebesaran di bagian perut. Ini menggambarkan kerapihan,” jelasnya.
.
Petugas kepolisian selalu dilengkapi dengan atribut atau lambang yang menempel di pakaiannya.
.
“Misalnya, tanda kepangkatan, badge kesatuan, kopsteken,” sebut Kompol Ari.
.
Sebagai contoh Kompol Ari menyebutkan pernah ada kasus polisi gadungan menggunakan tanda pangkat dengan keliling list merah.
.
“Anehnya, si petugas gadungan itu tidak menggunakan mangkok jabatan,” sebutnya.
.
“Kalau ini terjadi, bisa dipastikan petugas tersebut gadungan,” bilang Ari.
.
Atau ada juga lambang kopsteken yang terletak di kerah terbalik dalam penggunaannya.
.
“Yang kanan di pakai di kiri atau sebaliknya. Kalau ditemukan ini patut curiga,” bilang AKP Rizqi.
.
Kompol Ari mengimbau warga pengguna jalan yang menemukan kejanggalan seperti itu, bisa cari polsek terdekat.
.
“Atau cari petugas yang berada di lokasi yang terdekat,” bilangnya.
.
Sumber : https://otomotifnet.gridoto.com/read/231819336/polisi-gadungan-bisa-dikenali-secara-kasat-mata-perhatikan-ciri-ciri-ini
.
Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
atau browse instagram @Otomtalk dibawah ini:
NB:
Informasi Otomotif, tips, berita, lucu, video viral, browse hashtags: otomotif tipsotomotif polisigadungan polisi otomtalk
kunjungi sponsor kami Vespa dealer Medan & Sumut www.vesparkindo.com
Untuk video otomotif bisa lihat dan Follow instagram @otomtalk untuk updates
Untuk informasi Berita Medan , silakan browse www.medantalk.com
Cek info lowongan kerja di www.KarirGram.com
Medan Punya Cerita cek www.MedanKu.com
Powered by Webhosting terjamin