Otomtalk :
Salah satu komponen yang saat ini sudah jarang ditemukan pada motor baru adalah karburator. Pasalnya, fungsi komponen tersebut telah digantikan oleh injeksi.
Meski demikian, sampai sekarang masih banyak motor yang mesinnya menggunakan sistem pengabutan karburator. Bahkan, karena fungsinya yang penting, karburator palsu masih banyak beredar di pasaran.
Sepintas memang karburator asli dan palsu tidak ada bedanya. Terkadang kita bisa tertipu lantaran mereknya yang sama. Seperti karburator bermerek Mikuni. Nah, untuk membedakan karbu Mikuni yang asli dan yang palsu ini, ada beberapa tips yang harus diperhatikan.
Ujang pemilik bengkel Ujang Jaya Motor yang berlokasi di Jalan Industri, Gunung Sahari, Jakarta Utara mengatakan karburator asli memiliki kode 26 di dalam corongnya. “Kalau yang asli ada kode 26 nya, sedangkan kalau palsu gak ada. Settingannya juga enakan yang ori,” ujar Ujang kepada Liputan6.com saat dihubungi, Senin (8/1/2017). Menurutnya, perbedaan juga bisa dilihat dari segi warna. “Dari warna bodi karbu kalau yang asli agak burem, tidak terlalu bening. Sedangkan yang palsu bodinya lebih terang,” kata Ujang.
Selain itu, Ujang pun menyatakan bahwa finishing karburator juga bisa menjadi salah satu indikator pembeda. Bahan yang digunakan pada karburator palsu cenderung kasar, sedangkan yang asli konturnya terasa halus.
Sumber : https://m.otosia.com/berita/simak-cara-mudah-bedakan-karburator-asli-dan-palsu.html
Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
atau browse instagram @Otomtalk dibawah ini:
NB:
Informasi Otomotif, tips, berita, lucu, video viral, browse hashtags: Medan Berita Motor TipsMotor Karburator Karburatorpalsu Karburatorasli Asli Palsu MedanTalk OtomTalk
kunjungi sponsor kami Vespa dealer Medan & Sumut www.vesparkindo.com
Untuk video otomotif bisa lihat dan Follow instagram @otomtalk untuk updates
Untuk informasi Berita Medan , silakan browse www.medantalk.com
Cek info lowongan kerja di www.KarirGram.com
Medan Punya Cerita cek www.MedanKu.com
Powered by Webhosting terjamin