Otomtalk :
Tokyo: Dahulu kala, tepatnya di era 1960-an, desainer otomotif di Jepang masih dikuasai oleh kaum adam. Hingga kahirnya pada 1967 munculkan Kyoko Shimada yang mendobrak kondisi sosial dengan maju sebagai desainer otomotif wanita pertama di Negeri Matahari Terbit.
.
Hadirnya Kyoko Shimada jelas mendobrak kondisi sosial saat itu karena partisipasi aktif perempuan dalam dunia kerja dan masyarakat bukanlah sesuatu yang lazim. Bergabungnya Kyoko Shimada dengan Nissan terhitung 19 tahun sebelum Undang-Undang Kesetaraan Kesempatan Kerja untuk Pria dan Wanita mulai berlaku di Jepang.
.
“Tidak ada satu pun desainer wanita di industri otomotif Jepang pada waktu itu, tetapi Nissan lebih dulu menyadari perlunya memahami sudut pandang wanita dalam mendesain mobil dibanding perusahaan mobil lainnya, karena Nissan tahu bahwa nantinya setiap rumah tangga akan memiliki mobil,” ucap Kyoko Shimada melalui keterangan resminya.
.
Wanita asal Jepang ini menyelesaikan kuliah arsitektur di Japang Women’s University. Kemudian dia bergabung dengan pabrikan otomotif asal Jepang itu untuk menjadi bagian tim yang terdiri dari sekitar 50 desainer, semuanya pria dan berspesialisasi di bidang otomotif.
.
Ia seorang wanita muda, tanpa latar belakang otomotif, tetapi hal tersebut menjadi kekuatannya. Karakter ini membawanya menuju kesuksesan selama 38 tahun, di mana ia kemudian mendapatkan wawasan dari tempat-tempat unik, serta memberinya sudut pandang yang imajinatif dan segar.
.
Contohnya Kyoko Shimada memandang mobil sebagai ruang hidup di mana pengguna dapat mengekspresikan identitas dan gaya hidup mereka di dalamnya. Ini suatu pandangan yang unik di masa itu karena mobil tidak hanya memberikan ruang untuk pengemudi tetapi juga untuk penumpang di kursi depan dan belakang. Demikian pula dengan elemen desain lainnya seperti kontras dan harmonisasi dengan dunia luar.
.
(BERSAMBUNG DI KOMENTAR)
.
Sumber : https://m.medcom.id/otomotif/mobil/wkBYwG4b-kyoko-simada-wanita-pertama-yang-jadi-desainer-mobil-di-jepang
.
Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
atau browse instagram @Otomtalk dibawah ini:
NB:
Informasi Otomotif, tips, berita, lucu, video viral, browse hashtags: otomotif beritaotomotif mobil desainermobil jepang otomtalk
kunjungi sponsor kami Vespa dealer Medan & Sumut www.vesparkindo.com
Untuk video otomotif bisa lihat dan Follow instagram @otomtalk untuk updates
Untuk informasi Berita Medan , silakan browse www.medantalk.com
Cek info lowongan kerja di www.KarirGram.com
Medan Punya Cerita cek www.MedanKu.com
Powered by Webhosting terjamin