Valentino Rossi Lebih ‘Besar’ dari MotoGP Dorna Sport selaku promotor

Berita

Valentino Rossi Lebih ‘Besar’ dari MotoGP

Dorna Sport selaku promotor MotoGP mengungkap betapa besarnya jasa Valentino Rossi untuk kejuaraan balap motor. Bahkan, mereka secara tak langsung menegaskan, The Doctor lebih besar ketimbang MotoGP sendiri.

Carlos Ezpeleta selaku Direktur Dorna Sport mengatakan, setiap olahraga pasti punya tokoh utama yang digemari banyak orang. Sosok tersebut yang dipercaya membuat daya tarik kejuaraan lebih kuat.

Selama beberapa dekade terakhir, MotoGP telah melahirkan pebalap besar. Ezpeleta menyebut beberapa nama yang membuat balap motor tersebut menarik disaksikan, seperti Mick Doohan, Marc Marquez dan Valentino Rossi. Namun, kata dia, ada ‘ruang khusus’ untuk nama terakhir.

“Setiap olahraga besar pasti punya sosok hebat yang dikagumi banyak orang. Di MotoGP, kami sangat beruntung pernah memiliki pebalap ikonik selama beberapa dekade terakhir, Valentino tentu saja salah satunya,” ujar Ezpeleta, dikutip dari Motosan, Rabu (26/6).

Sebagai pebalap, Rossi telah berkarier selama 26 tahun di kejuaraan roda dua. Eks rider berkebangsaan Italia itu sudah mengoleksi sembilan gelar juara dari seluruh kelas kompetisi. Sementara tujuh gelarnya diraih di kelas premier atau MotoGP.

Sepanjang kariernya, Rossi telah menjalani 431 balapan. Selama itu, dia meraih 115 kemenangan, 235 kali podium, 65 kali pole position, dan 96 kali fastest lap.

“Rasanya sulit menemukan kata yang tepat untuk berterima kasih kepadanya. Untuk seluruh jasa-jasanya, Valentino sudah melampaui (lebih besar) dari olahraga (MotoGP) itu sendiri,” ungkapnya.

Selepas pensiunnya Rossi, MotoGP banyak berubah. Kini, kejuaraan tersebut mulai memasuki era baru yang lebih komersial dan modern. Ezpeleta yakin, MotoGP saat ini berada di jalur yang tepat.

“Bila Anda memiliki olahraga yang, secara komersial, berjalan baik dan berkembang; Atletnya makin bagus, instrumennya juga demikian. (Maka), ini adalah era terbaik MotoGP,” kata dia.

“ browse feed & follow @otomtalk for more “

Valentino Rossi Lebih ‘Besar’ dari MotoGP

Dorna Sport selaku promotor MotoGP mengungkap betapa besarnya jasa Valentino Rossi untuk kejuaraan balap motor. Bahkan, mereka secara tak langsung menegaskan, The Doctor lebih besar ketimbang MotoGP sendiri.

Carlos Ezpeleta selaku Direktur Dorna Sport mengatakan, setiap olahraga pasti punya tokoh utama yang digemari banyak orang. Sosok tersebut yang dipercaya membuat daya tarik kejuaraan lebih kuat.

Selama beberapa dekade terakhir, MotoGP telah melahirkan pebalap besar. Ezpeleta menyebut beberapa nama yang membuat balap motor tersebut menarik disaksikan, seperti Mick Doohan, Marc Marquez dan Valentino Rossi. Namun, kata dia, ada ‘ruang khusus’ untuk nama terakhir.

“Setiap olahraga besar pasti punya sosok hebat yang dikagumi banyak orang. Di MotoGP, kami sangat beruntung pernah memiliki pebalap ikonik selama beberapa dekade terakhir, Valentino tentu saja salah satunya,” ujar Ezpeleta, dikutip dari Motosan, Rabu (26/6).

Sebagai pebalap, Rossi telah berkarier selama 26 tahun di kejuaraan roda dua. Eks rider berkebangsaan Italia itu sudah mengoleksi sembilan gelar juara dari seluruh kelas kompetisi. Sementara tujuh gelarnya diraih di kelas premier atau MotoGP.

Sepanjang kariernya, Rossi telah menjalani 431 balapan. Selama itu, dia meraih 115 kemenangan, 235 kali podium, 65 kali pole position, dan 96 kali fastest lap.

“Rasanya sulit menemukan kata yang tepat untuk berterima kasih kepadanya. Untuk seluruh jasa-jasanya, Valentino sudah melampaui (lebih besar) dari olahraga (MotoGP) itu sendiri,” ungkapnya.

Selepas pensiunnya Rossi, MotoGP banyak berubah. Kini, kejuaraan tersebut mulai memasuki era baru yang lebih komersial dan modern. Ezpeleta yakin, MotoGP saat ini berada di jalur yang tepat.

“Bila Anda memiliki olahraga yang, secara komersial, berjalan baik dan berkembang; Atletnya makin bagus, instrumennya juga demikian. (Maka), ini adalah era terbaik MotoGP,” kata dia.

“ browse feed & follow @otomtalk for more “

Browse berita / cerita / Tips Otomotif sesuai hashtags >> otomtalk berita motor motogp

Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
atau browse instagram @Otomtalk dibawah ini:

Kunjungi Sponsor kami Vespark Dealer Resmi Piaggio Vespa Medan SUMUT www.vesparkindo.com
dan dealer resmi MOGE Aprilia dan Moto Guzzi Motoplex di www.motoplexindo.com

Powered by Webhosting Terjamin