TOKYO, iNews.id – Pengembangan mobil swakemudi atau otonom tidak hanya

Berita Otomotif Otomtalk

Otomtalk :

TOKYO, iNews.id – Pengembangan mobil swakemudi atau otonom tidak hanya didominasi pabrikan roda empat. Diam-diam Sony dan Yamaha juga mengembangkan kendaraan masa depan.
.
Dilansir dari Carscoops, Senin (27/8/2019), mobil bernama SC-1 Sociable Cart ini disebut-sebut sebagai perpaduan antara teknologi mengemudi otonom Yamaha Motor dan teknologi pencitraan hiburan Sony.
.
Kendaraan yang mereka kembangkan telah dilengkapi sensor gambar canggih, sensor ultrasonik dan sistem LiDAR. Mereka juga mengkonfirmasi kendaraan shuttle ini dapat dioperasikan dari jarak jauh.
.
SC-1 Sociable Cart tidak memiliki jendela dan sebagai gantinya menggunakan empat layar LCD 55 inci. Di mana layar LCD tersebut dapat memproyeksikan video dan gambar realitas kepada penumpang dan orang yang lewat.
.
Canggihnya kendaraan dapat mengetahui usia dan jenis kelamin orang di dekatnya. Melalui informasi ini, layar dapat menampilkan iklan yang secara khusus menargetkan orang-orang tersebut.
.
Selain bertindak sebagai papan iklan seluler, SC-1 Sociable Cart memiliki interior lima kursi dengan layar 49 inci. Fitur ini menunjukkan berbagai informasi dan memungkinkan penumpang melihat sekitar di malam hari tanpa menggunakan lampu depan.
.
Perusahaan tidak banyak bicara tentang kinerja mobil ini, mereka hanya mengkonfirmasi SC-1 Sociable Cart memiliki pengereman regeneratif dan paket baterai lithium-ion yang dapat diganti. Mobil ini juga memiliki motor listrik yang memungkinkan berjalan dengan kecepatan hingga 12 mph (19 km/jam).
.
Sony dan Yamaha akan meluncurkan SC-1 Sociable Cart pada beberapa bulan ke depan. Mobil ini akan ditempatkan di lapangan golf, taman hiburan dan fasilitas komersial lainnya. Namun, perusahaan belum akan menjual kendaraan ini kepada konsumen umum.
.
Sumber : https://www.inews.id/otomotif/mobil/sony-dan-yamaha-bangun-mobil-listrik-otonom-bisa-tebak-umur-dan-jenis-kelamin
.

TOKYO, iNews.id - Pengembangan mobil swakemudi atau otonom tidak hanya didominasi pabrikan roda empat. Diam-diam Sony dan Yamaha juga mengembangkan kendaraan masa depan.
.
Dilansir dari Carscoops, Senin (27/8/2019), mobil bernama SC-1 Sociable Cart ini disebut-sebut sebagai perpaduan antara teknologi mengemudi otonom Yamaha Motor dan teknologi pencitraan hiburan Sony.
.
Kendaraan yang mereka kembangkan telah dilengkapi sensor gambar canggih, sensor ultrasonik dan sistem LiDAR. Mereka juga mengkonfirmasi kendaraan shuttle ini dapat dioperasikan dari jarak jauh.
.
SC-1 Sociable Cart tidak memiliki jendela dan sebagai gantinya menggunakan empat layar LCD 55 inci. Di mana layar LCD tersebut dapat memproyeksikan video dan gambar realitas kepada penumpang dan orang yang lewat.
.
Canggihnya kendaraan dapat mengetahui usia dan jenis kelamin orang di dekatnya. Melalui informasi ini, layar dapat menampilkan iklan yang secara khusus menargetkan orang-orang tersebut.
.
Selain bertindak sebagai papan iklan seluler, SC-1 Sociable Cart memiliki interior lima kursi dengan layar 49 inci. Fitur ini menunjukkan berbagai informasi dan memungkinkan penumpang melihat sekitar di malam hari tanpa menggunakan lampu depan.
.
Perusahaan tidak banyak bicara tentang kinerja mobil ini, mereka hanya mengkonfirmasi SC-1 Sociable Cart memiliki pengereman regeneratif dan paket baterai lithium-ion yang dapat diganti. Mobil ini juga memiliki motor listrik yang memungkinkan berjalan dengan kecepatan hingga 12 mph (19 km/jam).
.
Sony dan Yamaha akan meluncurkan SC-1 Sociable Cart pada beberapa bulan ke depan. Mobil ini akan ditempatkan di lapangan golf, taman hiburan dan fasilitas komersial lainnya. Namun, perusahaan belum akan menjual kendaraan ini kepada konsumen umum.
.
Sumber : https://www.inews.id/otomotif/mobil/sony-dan-yamaha-bangun-mobil-listrik-otonom-bisa-tebak-umur-dan-jenis-kelamin
.

Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
atau browse instagram @Otomtalk dibawah ini:

NB:
Informasi Otomotif, tips, berita, lucu, video viral, browse hashtags: otomotif beritaotomotif mobilotonom sony yamaha otomtalk
kunjungi sponsor kami Vespa dealer Medan & Sumut www.vesparkindo.com
Untuk video otomotif bisa lihat dan Follow instagram @otomtalk untuk updates

Untuk informasi Berita Medan , silakan browse www.medantalk.com
Cek info lowongan kerja di www.KarirGram.com
Medan Punya Cerita cek www.MedanKu.com
Powered by Webhosting terjamin